Membangun tempat tinggal di kota besar memang
akan terkendala dengan ketersediaan lahan. Ini dikarenakan lahan sudah semakin
menyempit yang banyak diisi oleh gedung-gedung atau tempat-tempat perbelanjaan
yang megah. Walaupun ada lahan, biasanya harga lahan dipatok cukup mahal.
Maka untuk mensiasati keterbatasan lahan ini,
Anda bisa membeli apartemen di Jakarta Timur untuk dijadikan sebagai tempat
tinggal. Bagi mereka yang berkantong tebal, apartemen mewah dan nyaman tentu
menjadi sebuah incaran. Selain untuk tempat tinggal, banyak pihak yang juga
menggunakan apartemen sebagi bentuk investasi.
Dalam membeli apartemen di Jakarta Timur pun
tidak boleh sembarangan karena jika salah memilih bisa jadi Anda rugi puluhan
hingga ratusan juta. Jadi, pertimbangkan dan telitilah sebelum membeli
apartemen untuk tempat tinggal.
Beberapa aspek penting mengenai apartemen
juga harus Anda ketahui seperti developernya, bentuk apartemen, lokasi, dan
lingkungan sekitar. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai tips membeli
apartemen yang tepat, berikut ulasannya.
Lokasi
Tips pertama yang wajib Anda perhatikan
adalah dari sisi lokasi. Penggunaan lokasi yang strategis akan mempengaruhi
perkembangan dari investasi apartemen tersebut.
Akan sangat baik jika Anda menggunakan lokasi
di pusat keramaian, misalnya berdekatan dengan tempat perbelajaan, rumah sakit,
sekolah, dan sebagainya. Selain itu, lokasi apartemen juga dapat
dipertimbangkan dari kemudahan menuju lokasinya, baik dari jalan tol ataupun
berbagai alternatif jalan lainnya.
Dengan begitu, Anda akan memperoleh
keuntungan yang lebih banyak, jika dibandingkan dengan membuka apartemen di
lokasi terpecil dan jauh dari keramaian. Jika berencana menyewakan apartemen,
Anda juga lebih mudah menawarkan harga tinggi jika lokasinya sangat strategis.
Harga dan pembayarannya
Selain lokasi, Anda juga harus
mempertimbangkan harga apartemen yang ditawarkan. Jangan sampai Anda tergiur
dengan penawaran harga yang sangat murah, tetapi lokasinya sangat sulit untuk
dijangkau atau tidak memungkinkan memperoleh keuntungan besar.
Selain itu, Anda juga harus menyesuaikan
harga apartemen dengan kemampuan Anda. Sebab, terlalu memaksakan investasi
dengan modal minim juga dapat menimbulkan kegagalan di masa depan.
Perlu diperhatikan dan direncanakan juga
mengenai cara pembayaran dari investasi apartemen tersebut, apakah dengan cara
tunai atau kredit.
Lingkungan di sekitar kawasan apartemen
Kenyamanan dari sebuah tempat juga
dipengaruhi oleh kondisi lingkungan sekitar. Hal tersebut berlaku ketika Anda
merencanakan untuk memilih apartemen. Perhatikan kondisi di sekitar lokasi,
apakah dapat memberikan ketenangan dan kenyamanan.
Salah satu tips yang dapat digunakan jika
Anda berencana untuk menyewakan apartemen tersebut adalah pemilihan pemandangan
yang paling menarik. Jika berdekatan dengan area pegunungan, sebaiknya Anda
memilih unit apartemen dengan view yang paling mendukung.
Dengan pemilihan yang selektif tersebut, Anda
dapat meningkatkan nilai jual atau sewa pada konsumen, karena apartemen yang
Anda miliki memiliki nilai lebih
Waktu pembelian apartemen
Seperti yang kita ketahui bahwa penjaulan
properti dikelompokkan menjadi 3 bagian, yaitu sebelum launching, saat
launching, dan ketika apartemen telah selesai dibangun.
Tentu penawaran harga apartemen yang paling
rendah adalah pada masa pre launch atau sebelum launching. Jadi, Anda harus
mencari sumber informasi yang sangat update dari para developer, guna
mendapatkan kabar mengenai rencana pembangunan apartemen.
Selain memperoleh harga yang rendah, Anda
juga akan lebih leluasa dalam memilih unit apartemen sesuai keinginan dan
kebutuhan. Jangan lupa untuk mencari informasi mengenai jadwal penjualan
apartemen terutama ketika pre launching.
Reputasi pengembang
Tips memilih apartemen selanjutnya yaitu
melalui reputasi pengembang, apakah memiliki tanggungjawab dan sudah terbukti
memiliki profesionalitas yang tinggi dan terpercaya.
Cara mengetahui reputasi pengembang tersebut
dapat dilakukan melalui kontraktor dan desainer yang telah membangun apartemen
tersebut. Dalam hal ini Landmark Residence sudah menggunakan kontraktor dan
desainer yang kredibel, yakni PP sebagai kontraktornya dan Airmas Asri sebagai
desainernya.
Dengan memilih pengembangan yang tepat dan
terpercaya, Anda dapat memiliki jaminan saat menjual apartemen kembali apabila
ditubuhkan dengan cara menaikkan nominal harganya.
Fasilitas dari apartemen
Seperti yang kita ketahui, bahwa fasilitas
merupakan layanan yang paling dicari ketika Anda sedang memilih dan membeli
sesuatu. Hal ini juga berlaku ketika Anda sedang melakukan investasi apartemen.
Sebelum menentukan apartemen yang paling
tepat, Anda harus mempertimbangkan kelebihan dari fasilitas yang ditawarkan.
Salah satu fasilitas yang wajib Anda utamakan adalah dari sisi keamaman.
Selanjutnya silahkan pilih fasilitas lainnya seperti kolam renang, jogging
track, cleaning service, arena bermain, parking lot dan lain-lain.
Dengan kondisi apartemen yang dilengkapi
dengan beberapa fasilitas pendukung, maka Anda akan lebih mudah dalam
menjalankan serta mengembangkan investasi tersebut.
Para konsumen tentu akan lebih tertarik
dengan apartemen yang dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas menarik sehingga
memungkinkan bagi Anda untuk memberikan penawaran harga tinggi.
Apartemen yang sesuai kebutuhan
Pemilihan apartemen pada dasarnya harus
disesuaikan dengan kebutuhan Anda misalnya , Apabila anda masih lajang pada
awalnya mungkin merasa apartemen tipe
studio masih cocok untuk Anda huni
sendiri. Namun coba pikirkan kembali keputusan Anda, apakah nantinya Anda
membutuhkan apartemen untuk keluarga di masa depan. Jika ya, lebih baik Anda
memilih apartemen yang setidaknya mempunyai dua kamar sehingga Anda tidak perlu
melakukan investasi dua kali jika memang budget Anda miliki terbatas.
Perhatikan status tanah
Dalam melakukan pembelian apartemen perlu
diperhatikan status tanah bangunan apartemen. Pastikan bahwa tanah yang dipakai
sebagai lahan bangunan apartemen bukanlah tanah sengketa atau masih berstatus
sewa. Pastikan juga dokumen tidak bermasalah, seperti menjadi jaminan di bank.
Bila perlu mintalah bantuan notaris atau pemda setempat sebelum melakukan
transaksi. Sebaiknya juga Anda memilih apartemen dengan sistem kepemilkan
Strata Title yang memungkinkan kepemilikan bersama secara horisontal di samping
pemilikan secara vertikal, dimana secara garis besar dapat di artikan sebagai :
hak bersama atas bagian bersama, hak bersama atas benda bersama, hak bersama
atas tanah bersama dalam 1 kawasan apartemen tersebut.
Memilih unit apartemen
Unit apartemen yang berada dilantai atas akan
memiliki pemandangan seluruh kota, tetapi dengan berjalannya waktu harga akan
semakin menurun. Hal ini merupakan suatu kerugian, karena harga beli apartemen
yang berada dilantai atas akan lebih mahal dari pada saat apartemen tersebut
dijual kembali. Oleh karena itu sebaiknya anda membeli apartemen yang berada
pada lantai 1 – 3.
Jika Anda berniat untuk melihat daftar harga
apartemen yang tersedia di Jakarta Timur, Anda dapat melihat langsung halaman
ini https://www.rumah.com/apartemen-dijual/di-area-jakarta-timur-idjk04/dibawah-200juta-rupiah
Spesifikasi unit
Spesifikasi unit mencakup partisi ruangan dan
perlengkapan yang menempel dengan bangunannya. Apartemen mewah biasanya sudah
lengkap (fully furnished), dengan toilet, shower,bath tub, kitchen set, serta
instalasi lainnya seperti telepon, internet, air panas hingga pendingin ruangan
(AC) pada tiap unitnya sehingga tidak butuh penambahan renovasi lagi.
Pada apartemen semi-furnished, si pemilik
perlu menambahkan atau melakukan renovasi. Tanyakan kepada pengembang, apakah
diperkenankan untuk melakukan perubahan atas unit. Jika memungkinkan, buatlah
perjanjian tertulis agar terhindar dari ingkar janji.
Dan yang tidak kalah penting adalah, apakah
asupan cahaya matahari yang masuk ke dalam kamar sudah cukup. Hal ini sangatlah
penting jika dikaitkan dengan aspek kesehatan. Jika kamar kurang asupan cahaya
matahari, maka bisa dipastikan orang yang tinggal di kamar tersebut akan sering
mengalami sakit dikarenakan faktor kamar yang lembab. Oleh karena itu sebaiknya
pilihlah kamar apartemen yang mengusung Wide Concept.
Kebanyakan apartemen menggunakan konsep kamar
yang memanjang, sehingga bagian muka kamar untuk menerima cahaya matahari
menjadi sempit. Berbeda dengan Landmark Residence yang mengusung Wide Concept,
sehingga asupan cahaya yang masuk ke kamar menjadi tercukupi.
Nah, itulah beberapa tips dan cara dalam
memilih apartemen di Jakarta Timur untuk investasi. Semoga dapat menjadi bahan
pertimbangan yang sangat membantu sebelum Anda menentukan apartemen yang paling
tepat.